4 Kali Gagal Bersama Timnas, Messi Belum Berikan Kemenangan Buat Negaranya
Meskipun punya catatan sebagai pemain terbaik di klubnya, namun nyatanya Messi belum berhasil mempersembahkan piala bergengsi untuk negaranya. Yang terakhir, Argentina harus menelan pil pahit akibat ditahan imbang Peru dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018.
Akibat hasil tersebut, Argentina berada di posisi ke enam klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan (Conmebol). Dengan laga yang hanya tersisa satu kali lagi dengan melawan Ekuador, maka kesempatan Argentina lolos ke Rusia tahun depan semakin sulit.
Kebesaran nama Messi di kancah liga memang belum mampu membesarkan negaranya di ajang bergengsi. Jika dihitung-hitung, sudah 4 kali Messi dan Argentina gagal meraih kemenangan besar. Bahkan yang 3 kali terjadi secara beruntun selama 3 tahun.
Tahun 2007, Messi gagal mengantar Timnas Argentina untuk meraih tropi Copa America karena kalah dari Brasil di partai final dengan skor telak 3-0. Tahun-tahun berikutnya Argentina masih terus dirundung kemarau kemenangan.
Parahnya, sejak 2014 hingga 2016 Messi bersama Timnas Argentina gagal berturut-turut dalam beberapa ajang bergengsi.
Yang paling menyesakkan ketika mereka harus takluk 0-1 dari Jerman dalam final Piala Dunia 2014, negara yang punya catatan bagus dalam event akbar ini. Argentina hanya menjadi runner-up.
Event Copa America 2015 kembali Argentina gagal menjadi juara setelah kalah adu penalti dengan Timnas Cile. Perjuangan Messi dan timnya kandas di laga terakhir.
Di tahun 2016, kembali Argentina berjumpa dengan Timnas Cile di laga final Copa America 2016 Centenario. Mengulangi kenangan tahun sebelumnya kembali tropi juara gagal diraih setelah kalah lewat drama adu penalti 2-4. Bahkan Messi pun gagal menjebol gawang Cile saat mengawali giliran tendangan Argentina.
Jika kali ini Argentina gagal lolos ke Piala Dunia 2018, maka akan jadi kegagalan kelima dan terparah. Karena mereka bahkan tak mampu lolos kualifikasi. Kita tunggu saja perkembangan berita bola selanjutnya, akankah keberuntungan berpihak pada Messi dkk?