Manchester City Kian Dekati Rekor Bayern Munchen – City kembali meraih kemenangan saat bertanding dengan Bournemouth pada lanjutan Premier League pekan 19, Sabtu (23/12/2017) dengan telak skor 4-0. Dua gol dilesatkan oleh Kun Aguero dan masing-masing satu gol dari Sterling dan Danilo.
Kemenangan tersebut membuat Manchester City makin kokoh di puncak klasemen sekaligus menjauh dari kejaran seterunya. Tercatat Man City kini telah mengumpulkan 55 poin, unggul jauh dari peringkat dua, Manchester United.
Hasil itu juga menghantarkan The Citizen meraih 17 kemenangan beruntun di Premier League musim ini, menyamai rekoe Olympiakos pada 2015/2016, Dinamo Bukarest dan Steua Bukarest tahun 1988, dan Inter Milan pada musim 2006/2007. Di mana rekor tersebut jarang didapatkan oleh klub sepakbola di seluruh penjuru dunia.
Man Citi tengah memburu rekor yang kini dipegang Munchen yang berhasil meraih 19 kemenangan beruntun pada 2013/2014. Kapten tim, Vincent Kompany menyambut baik hasil tersebut seperti dilansir Manchester Evening News.
“Kita begitu banyak soal pemain individu. Tapi berapa banyak pemain yang datang dan menyelesaikan pekerjaan hebat musim ini? Saya pikir tidak ada seorang pun yang tampil mengecewakan di tim sejauh ini, dan itulah satu-satunya alasan kami bertahan di empat kompetisi sejauh ini,” tutur Kompany
“Tujuh belas kemenangan beruntun, dan itu sesuatu yang ingin kami lanjutkan. Ini hasil
yang luar biasa, terlebih dengan skor 4-0,” Kompany melanjutkan.