Gary Neville Sarankan Klopp Untuk Lepas Beberapa Pemain
Gary Neville Sarankan Klopp Untuk Lepas Beberapa Pemain – Liverpool telah usai melakoni laga kontra Arsenal, Sabtu (23/12/2017) dini hari WIB dalam lanjutan Premier League pekan ke-19, dengan hasil imbang .
Liverpool sempat unggul dua gol terlebih dahulu, namun kesalahan yang terjadi di lini belakang membuat Arsenal menyamakan kedudukan bahkan membalikan keadaan. Berselang beberapa menit kemudian Liverpool berhasil menyamakan kedudukan, dan laga berakhir imbang 3-3.
Setelah pertandingan berakhir, mantan pemain Manchester United, Gary Neville mengungkapkan mendapatnya mengenai penampilan Liverpool, seperti dilansir Sky Sport.
“Singkirkan sejumlah pemain,” ucap Neville memberi saran untuk Klopp.
“Anda lihat apa yang dilakukan Pep Guardiola musim lalu. Ia merekrut Claudio Bravo dengan mahal. Ia tak cukup bagus dan sulit beradaptasi dengan Premier League. Ia menyingkirkannya. Ederson lalu datang dan terlihat fantastis.”
“Full-back City saat itu juga tak cukup bagus, ia pun menyingkirkannya, menghabiskan 130 juta pound sterling untuk tiga pemain baru dan membereskan masalah,” tuturnya.
Klopp sebagai manager menurut Nevill memiliki kewajiban untuk memperbaiki lini yang masih kurang. Mengingat saat ini lini penyerangan The Reds begitu matang, namun memiliki masalah besar di jantung pertahanan.
“Di Borussia Dortmund dulu ia punya Neven Subotic dan Mats Hummels, dengan Lukasz Piszczek di posisi bek kanan. Ia memiliki
barisan belakang bagus, fondasi oke,” ujarnya.
“Di (Liverpool) sini: Ragnar Klavan? Serius? Dejan Lovren juga sudah mengecewakan saya walaupun dulu dia fantastis di
Southampton. Joe Gomez masih muda sehingga masih perlu berkembang. Kita sudah sering membahas Simon Mignolet,
Loris Karius. Dan kemudian ada pula sektor bek kiri, dengan James Milner, Andrew Robertson, dan Alberto Moreno main di posisi itu. Apa mereka bisa diandalkan dalam laga-laga penting?”
“Itulah mengapa saat ini kita membahas hal tersebut, karena kita bicara mengenai Liverpool (yang semestinya bisa) menjuarai
Premier League dan Liga Champions. Secara historis, itulah ukuran ideal buat Liverpool,”
ucapnya.
Menurut Neviller, para pemain yang dikritik sebenarnya tidak jelek, namun mereka tidak bisa bermain bagus dengan Liverpool yang kini sedang berusaha meraih gelar juara liga.
“Sebelum pertandingan Juergen Klopp memberi wawancara dan bilang pertahanannya sudah membaik. Saya pikir memang akan kelihatan seperti itu ketika
menghadapi tim-tim macam Bournemouth, Newcastle, atau Burnley, tanpa maksud merendahkan tim-tim tersebut. Lawan macam ini akan membuat Anda merasa bisa membuat clean sheet. Tapi di momen-momen besar ketika satu gol bisa menentukan di kandang Sevilla atau Arsenal, para pemain belakang itu akan mengecewakan Anda,” tutur Neville menjelaskan.