Ini Alasan Mourinho Beri Marcos Rojo Kontrak Baru
Ini Alasan Mourinho Beri Marcos Rojo Kontrak Baru – Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengungkapkan alasan timnya memperpanjang kontrak Marcos Rojo. Bagi Mourinho, tenaga Rojo masih dibutuhkan MU.
Manchester United resmi menambah durasi kerja Marcos Rojo pada Jumat
(16/3/2018). Kontrak baru tersebut akan membuat pemain asal Argentina itu bertahan di Old Trafford sampai 30 Juni 2021.
Kontrak anyar untuk Rojo sebenarnya cukup mengagetkan karena sang pemain musim ini tak banyak mendapatkan kesempatan bermain di
Manchester United. Hal itu yang membuat masa depannya sempat menjadi spekulasi dalam beberapa pekan terakhir.
“Marcos Rojo mampu mempertahankan
kekuatannya dalam beberapa musim terakhir dan selalu menunjukkan diri sebagai profesional yang
hebat. Meskipun dia mengalami cedera yang membuatnya absen dalam beberapa pekan terakhir, dia telah bekerja keras untuk mengembalikan kebugarannya secara utuh,” kata
Mourinho seperti dikutip situs resmi Manchester United, Jumat (16/3/2018).
“Dia selalu siap jika dibutuhkan klub ini dan saya sangat senang dia mau menandatangani kontrak baru di Manchester United,” ucap The Special One.
Marcos Rojo bergabung dengan Manchester United dari Sporting CP pada 2014. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu sudah tampil
dalam 105 pertandingan. Dia mempersembahkan gelar Community Shield, Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa untuk klub yang bermarkas di Old Trafford itu.