Per Mertesacker Mengaku Sering Gugup Sebelum Big Match – Per Mertesacker punya pengakuan menarik saat bermain. Kapten Arsenal itu ternyata masih sering gugup sebelum berlaga melawan klub besar.
Meskipun telah lama malang melintang dalam dunia sepak bola, namun hingga saat ini Mertesacker masih sering merasakan gugup
menjelang pertandingan. Ia bahkan sering mengalami sakit perut karena tekanan yang dialaminya.
“Dalam momen sebelum pertandingan perut saya
berputar dan membuatku ingin muntah. Saya harus mencekik diri saya sangat keras sampai mata saya berair,” ungkapnya kepada Spiegel.
Pemain yang gabung Arsenal sejak 2011 itu merasakan sulitnya mengatasi beban yang ia terima menjelang pertandingan. Bahkan, hal tersebut sampai mempengaruhinya secara fisik
dan mental.
“Suatu hari nanti anda akan menyadari bahwa semuanya adalah beban, baik untuk fisik maupun
mental,” lanjutnya.
“Itu semua tidak menyenangkan, namun anda harus bermain tanpa keraguan. Bahkan jika anda mengalami cedera,” tandasnya.
Meskipun masih sering merasa gugup, namun
pengalaman sang pemain tidak bisa dipandang
sebelah mata. Ia telah membela tim nasional Jerman sebanyak 104 kali selama sejak tahun
2004 hingga 2014. Sang pemain bahkan pernah
membawa Jerman juara Piala Dunia pada tahun 2014.